Daftar Blog Saya

Rabu, 23 September 2015

Vas Bunga Koran Bekas, Bunga Keresek Bekas, Tas Plastik bekas




Barang bekas sekitar kita? Sudah waktunya yuk kita oleh menjadi  karya-karya seni kerajinan tangan atau handycraft barang bekas / daur ulang yang kreatif. Yuk  lihat contoh yang sudah jadinya. Sikahkan klik banyak pos di blog ini yang memperkenalkan step by step cara membuat kerajinan tangan daur ulang ini.

tas dari barang bekas. Plastik mika bekas bungkus bolu bentuk bundar bisa menjelma jadi tas cantik setelah dilapisi dengan daun sirsak biru ungu. Lalu diberi variasi rajutan benang kasir putih yang murah meriah. 

pigura dari karton bekas. Dihias dengan pilinan koran yang dicat dengan warna ungu. Catnya, lem putih fox diberi pewarna . Bis agunakan pewarna  tekstil/ sablon sebagai bibit warna, atau cat acrylic bentul salep. Aduk sengan  lem putih dengan sedikit air. Gunakan kuas.  Pernak pernik di sampingnya terbuat dari  bekas kemasan susu ultra dan bubur kertas serta daun kupu-kupu  yang dikeringkan dan diberi warna. 

VAS CANTIK KORAN BEKAS

Ini dia vas bunga koran bekas. Bahan dasarnya adalah bekas es krim walls berbentuk  gelas. Yang rasa oreo itu lho.  Setelah dicuci bersih, saya  selumuti dengan pilinan koran bekas. Yaitu koran yang dipotong memanjang selebar  6 cm an. Lalu saya pilin  dan rekatkan. 

Untuk pewarnanya saya gunakan pewarna  sablon dicampur dengan lem Putih Fox. Betul lem putih fox sangat bagus untuk finishing kerajinan tangan. Jika tanpa warna kesannya bening mengkilap. Tapi jika diberi pewarna juga tak kalah kerennya.
Jadilah pot bunga kerajinan tangan daur ulang dari barang bekas. Bekas wadah Es Krim Walls dari karton. Juga koran bekas.

vas bunga koran bekas, barang bekas wadah wes krim walls oreo dijadikan pot, dengan lilitan koran bekas. 

Untuk membuat bunganya, saya gunakan kantong keresek  warna putih dan kuning serta pink. Batangnya saya pakai ranting bambu  dari halaman belakang rumah. Daripada dibuang saya jadikan saja  tangkai bunga. Lalu balut batangnya dengan selotip bunga  warna hijau yang dijual di toko kerajinan tangan. 

Hiasan bunga-bunganya yang warna putih merekat di pot, itu juga terbuat dari kertas bekas. Kertas yang dibuat menjadi bubur kertas. 

Keren dan anggun dalam warna putih. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar